Uncategorized

Polsek Pasekan Gencar Lakukan Patroli ke Kantor PPK dan Panwas

×

Polsek Pasekan Gencar Lakukan Patroli ke Kantor PPK dan Panwas

Share this article

 

Indramayu – Dalam rangka menjaga keamanan menjelang pemilu 2024 yang akan datang, personel Polsek Pasekan jajaran Polres Indramayu Polda Jabar gencar melaksanakan patroli ke Kantor PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) Pasekan dan Kantor Panwas (Panitia Pengawas Pemilihan) Pasekan di Kecamatan Pasekan, Kabupaten Indramayu.

Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya Polsek Pasekan dalam mendukung Operasi Mantap Brata Lodaya 2023-2024 yang digelar oleh Polres Indramayu.

Melalui patroli ini, mereka bertujuan untuk menjaga situasi keamanan selama pelaksanaan pemilu 2024 di Kabupaten Indramayu, dan mengharapkan agar wilayah tersebut tetap aman, tertib, dan kondusif.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Pasekan, IPTU Edi Mulyana, menjelaskan bahwa menjaga keamanan pemilu merupakan tanggung jawab bersama antara kepolisian dan masyarakat.

Dengan adanya patroli ini, kami berupaya mencegah potensi gangguan kamtibmas yang mungkin terjadi selama proses pemilu.

Selain menjalankan tugas operasional, personel juga memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat untuk terus menjaga situasi kamtibmas yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayahnya masing-masing.

“Dengan kerja sama antara kepolisian, TNI, PPK, Panwas, dan seluruh warga, diharapkan pelaksanaan pemilu dapat berjalan dengan lancar dan damai,” harap IPTU Edi Mulyana.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *