Uncategorized

Polsek Kedokanbunder Terus Lakukan Patroli Wilayah Hukumnya

×

Polsek Kedokanbunder Terus Lakukan Patroli Wilayah Hukumnya

Share this article

 

Indramayu – Polsek Kedokanbunder jajaran Polres Indramayu Polda Jabar terus melaksanakan patroli rutin di seluruh wilayah hukumnya sebagai langkah strategis dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Hal ini disampaikan oleh Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Kedokanbunder, Ipda Tasim.

Ipda Tasim menjelaskan bahwa kegiatan patroli yang dilakukan adalah bagian dari komitmen Polsek Kedokanbunder dalam memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat.

“Kami terus melakukan patroli di wilayah sebagai upaya preventif untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan,” ujar Ipda Tasim didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Junata

Dalam pelaksanaan patroli tersebut, petugas bergerak aktif di berbagai titik strategis, termasuk daerah yang dianggap rawan atau memiliki potensi gangguan kamtibmas.

Mereka melakukan pengawasan, pemantauan, dan interaksi dengan masyarakat untuk mengidentifikasi potensi masalah dan memberikan respons yang cepat.

“Patroli kami lakukan secara menyeluruh, baik di pemukiman, area publik, maupun jalan yang sering dilalui oleh masyarakat,” tambah Ipda Tasim.

Ia juga mengingatkan agar masyarakat ikut berperan aktif dengan memberikan informasi yang diperlukan kepada petugas jika menemukan situasi yang mencurigakan atau potensi gangguan kamtibmas.

Dengan adanya kegiatan patroli yang terus dilakukan, diharapkan Polsek Kedokanbunder dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman dan kondusif bagi semua warganya.

“Kesadaran dan partisipasi aktif masyarakat juga menjadi kunci utama dalam menjaga keamanan dan ketertiban bersama-sama dengan pihak kepolisian,” kata Kapolsek.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *