Uncategorized

Cooling System, Bhabinkamtibmas Polsek Gabuswetan Ajak Warga Tak Golput

×

Cooling System, Bhabinkamtibmas Polsek Gabuswetan Ajak Warga Tak Golput

Share this article

INDRAMAYU, – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 yang akan digelar pada 27 November mendatang, Polsek Gabuswetan Jajaran Polres Indramayu Polda Jabar terus mengintensifkan cooling system untuk mendukung terciptanya situasi yang aman dan kondusif. Salah satunya ialah dengn pendekatan langsung kepada masyarakat di wilayah tersebut.

Kali ini Bhabinkamtibmas kembali melaksanakan aktivitasnya dengan menyambangi warga untuk mensosialisasi Kamtibmas dan Pilkada damai, Senin (25/11/2024).

Bhabinkamtibmas, menuturkan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka Operasi Mantap Praja guna mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas selama pelaksanaan Pilkada 2024 yang saat ini tahapannya sedang berlangsung.

Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kapolsek Gabuswetan AKP Agus Kristiana kegiatan kali ini bersilaturahmi dengan warga untuk menyampaikan sosialisasi dan himbauan dengan mengajak bersama-sama berpartisipasi menyukseskan Pilkada,” ujarnya.

Dalam sosialisasinya,Ia mengajak warga untuk berpartisipasi menyukseskan pelaksanaan Pilkada, dengan tidak terpengaruh dengan informasi yang belum jelas kebenarannya atau hoax, menghindari perselisihan yang dapat memecah belah persatuan, dan tidak golput pada hari pemungutan suara.

Bhabinkamtibmas, berharap dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut mampu menumbuhkan partisipasi dan kesadaran masyarakat pentingnya menjaga Kamtibmas yang aman dan kondusif.
“Semoga dengan kegiatan ini pelaksanaan Pilkada nantinya dapat berjalan dengan sukses aman dan kondusif” pungkasnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *