Uncategorized

Cegah Kejahatan Jalanan, Polisi Widasari Gelar Patroli di Jalur Strategis

×

Cegah Kejahatan Jalanan, Polisi Widasari Gelar Patroli di Jalur Strategis

Share this article

Indramayu,— Untuk menjaga stabilitas keamanan dan mencegah potensi gangguan kamtibmas, jajaran Polsek Widasari Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan patroli Strong Point pada Sabtu (31/5/2025) di sejumlah titik strategis wilayah hukumnya.

 

Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kapolsek Widasari AKP Suprapto mengatakan, patroli Strong Point ini difokuskan pada lokasi-lokasi yang rawan terjadi kemacetan, kecelakaan, maupun tindak kriminalitas seperti pencurian atau kejahatan jalanan lainnya.

 

“Patroli Strong Point merupakan salah satu langkah preventif untuk memastikan keamanan di titik-titik rawan, baik di jalur utama, pusat keramaian, maupun lokasi lain yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan,” ujar AKP Suprapto.

 

Ia menambahkan, kegiatan ini tidak hanya sekadar memantau situasi, tetapi juga mengedepankan pendekatan humanis kepada masyarakat.

 

 

Personel Polsek memberikan imbauan langsung kepada pengguna jalan maupun warga sekitar agar selalu waspada dan ikut berperan aktif menjaga ketertiban.

 

Lebih lanjut, AKP Suprapto menjelaskan bahwa keberadaan polisi di lapangan bertujuan untuk menciptakan rasa aman serta memberikan respons cepat jika terjadi situasi darurat.

 

 

“Kami ingin masyarakat merasa terlindungi dengan hadirnya polisi di setiap titik strategis,” katanya.

 

Kapolsek berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri serta mendorong partisipasi warga untuk bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman dan tertib.

 

 

“Tanpa dukungan masyarakat, tugas menjaga kamtibmas tidak akan berjalan optimal,” tambahnya.

 

Sementara itu, Kasie Humas Polres Indramayu AKP Tarno secara terpisah mengingatkan pentingnya peran masyarakat dalam menciptakan keamanan di lingkungannya masing-masing.

 

 

“Jika ada potensi gangguan kamtibmas, masyarakat bisa segera melapor melalui layanan ‘Lapor Pak Kapolres – SIAP MAS INDRAMAYU’ via WhatsApp 081999700110 atau call center 110,” tegas AKP Tarno.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *