Uncategorized

Polres Indramayu Tingkatkan Keamanan, Patroli Malam Sambangi Kantor KPU

×

Polres Indramayu Tingkatkan Keamanan, Patroli Malam Sambangi Kantor KPU

Share this article

 

Indramayu, – Sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pemilu 2024, Polres Indramayu jajaran Polda Jabar melaksanakan patroli malam hari dengan menyambangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indramayu.

Kegiatan ini merupakan langkah konkret dalam mendukung Ops Mantap Brata Lodaya 2023 – 2024 yang bertujuan menciptakan situasi kondusif dan aman.

Dalam patroli malam tersebut, Polres Indramayu melakukan pengecekan di sekitar Kantor KPU, termasuk memastikan keamanan area sekitar dan mencegah potensi gangguan kamtibmas.

Kegiatan ini dilakukan secara rutin sebagai bentuk antisipasi terhadap potensi kerawanan yang dapat mengancam stabilitas keamanan di wilayah hukum Polres Indramayu.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim, menyampaikan bahwa patroli malam ini merupakan bagian dari strategi kepolisian untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas menjelang dan selama tahapan Pemilu 2024.

“Kami berkomitmen untuk memberikan perlindungan maksimal terhadap seluruh proses demokrasi, termasuk menjaga keamanan kantor instansi terkait seperti KPU,” kata IPDA Tasim. Rabu (15/11/2023)

Dalam suasana yang kondusif, Polres Indramayu berharap bahwa pelaksanaan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif. Patroli malam ini juga sebagai wujud nyata sinergi antara kepolisian dan lembaga terkait dalam menjaga stabilitas kamtibmas di Kabupaten Indramayu. Pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *