Uncategorized

Polres Majalengka Hadiri Workshop Optimalisasi Penggelaran Bhabinkamtibmas di Wilayah Hukum Polda Jabar A1

×

Polres Majalengka Hadiri Workshop Optimalisasi Penggelaran Bhabinkamtibmas di Wilayah Hukum Polda Jabar A1

Share this article

 

Majalengka,- Polres Majalengka, yang merupakan bagian dari Polda Jabar, turut serta dalam kegiatan workshop yang bertujuan untuk mengoptimalkan penggelaran Bhabinkamtibmas di wilayah hukum Polda Jabar. Workshop ini digelar di Aula Direktorat Lalu Lintas Polda Jabar. Pada Selasa (23/4/2024).

Dalam kegiatan yang dihadiri oleh berbagai perwakilan dari Polres Majalengka, termasuk Kabag SDM Polres Majalengka, Kompol H. Kustadi, SH, Kabag Ren Polres Majalengka, Kompol Cucu Supiar, S.Sos, dan Kasat Binmas Polres Majalengka, IPTU Supriyadi, SH, pembukaan workshop dilakukan oleh Ditbinmas Polda Jabar yang diwakili oleh Kabag Bin Opsnal Ditbinmas Polda Jabar, AKBP Sunarya, S.Pd., M.M.

Acara ini juga menjadi momen penting untuk penyerahan piagam lomba Tiga Pilar kepada pemenang lomba yang diwakili oleh Kabag Bin Opsnal Ditbinmas Polda Jabar, AKBP Sunarya, S.Pd., M.M. Selain itu, terdapat paparan dari Biro Rena yang diwakili oleh AKBP Soleh, paparan dari Biro SDM Polda Jabar yang diwakili oleh Kasubag Kompeten Ro SDM Kompol Asep Agus Tomi, S.E., M.M, serta paparan dari Ditbinmas Polda Jabar yang diwakili oleh Kasubdit Bhabinkamtibmas, AKBP Wawan Hermansyah, S.Sos., M.Si.

Para pejabat dari Polda Jabar serta Polres se-Jabar turut hadir dalam workshop ini, bersama dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa dari berbagai wilayah. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan akan tercipta sinergi yang lebih kuat antara aparat kepolisian, pemerintah, dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di tingkat lokal. Workshop seperti ini menjadi wadah untuk berbagi pengetahuan, pengalaman, dan strategi guna meningkatkan efektivitas Bhabinkamtibmas dalam melaksanakan tugasnya di lapangan.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,
yes

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *