DAERAH

Deklarasi Ormas Grib Jaya Dukung Karna Sobahi Menjadi Bupati Majalengka 2024-2029

×

Deklarasi Ormas Grib Jaya Dukung Karna Sobahi Menjadi Bupati Majalengka 2024-2029

Share this article

MAJALENGKA – H Karna Sobahi menerima mandat resmi dari Organisasi Masyarakat (ORMAS) Grib DPC Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, untuk maju sebagai calon Bupati Majalengka pada Pilkada 2024 yang bertempat di Resto Cibiuk Majalengka.”Sabtu,(23-03-2024)

Dukungan kuat dari ORMAS Grib Jaya terhadap Karna Sobahi tersebut menjadi penegasan bahwa visi dan dedikasinya selama menjabat Bupati Majalengka periode 2018-2023 dianggap telah terbukti mampu membawa perubahan positif yang signifikan bagi Bumi Sindangkasih.

Deklarasi dukungan kepada Karna Sobahi yang bertajuk “Raharja Jilid 2, diserukan dalam sebuah ORMAS ratusan massa terdiri dari PAC,Ranting, Dan anggota se-kabupaten majalengka menunjukkan tingkat dukungan yang solid dari tingkat grassroots.

Ketua ORMAS DPC Grib Kabupaten Majalengka, Tirta Wirahman, menegaskan bahwa sosok Karna Sobahi telah lama menjadi figur yang dekat dengan rakyat dan dihormati atas integritasnya yang tinggi.

“Selama lima tahun kepemimpinannya sebagai bupati, beliau telah berhasil membawa perubahan positif yang signifikan bagi Kabupaten Majalengka,” ungkap

Tirta menyampaikan, bahwa selama kepemimpinan Karna Sobahi, banyak program kebijakan telah dijalankan, termasuk pembangunan infrastruktur, pemberdayaan masyarakat, dan program-program untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Maka dengan demikian, dalam pandangannya, Karna Sobahi adalah sosok yang tepat untuk melanjutkan kembali pembangunan Kabupaten Majalengka ke arah yang lebih baik lagi.

“Kita doakan beliau (Karna Sobahi) agar senantiasa diberikan kesehatan dan kami semua mendukungnya agar kembali menjadi Bupati Majalengka untuk melanjutkan program yang belum terselesaikan agar dapat direalisasikannya dengan baik,” ucapnya.

Menyikapi pertemuan silaturahmi dan deklarasi tersebut, Karna Sobahi menyatakan bahwa hal itu merupakan sebuah penghormatan sekaligus menjadi energi tambahan untuk kembali melangkah dalam memperjuangkan kebaikan bagi Kabupaten Majalengka.

Baginya, dukungan besar dari organisasi masyarakat (ormas) Grib Jaya DPC majalengka tersebut yang menginginkannya untuk kembali menjadi Bupati Majalengka merupakan sebuah amanah.

Karna Sobahi menilai,bahwa deklarasi yang diadakan oleh Ormas Grib Jaya DPC kabupaten majalengka itu bukan hanya sekadar dukungan semata, melainkan juga sebuah ekspresi dari kepercayaan dan harapan akan masa depan yang lebih baik bagi Kabupaten Majalengka, yang dimandatkan oleh rakyat kepadanya. (*Kodir)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *